Frequently asked questions.
Temukan Jawabanmu disini
-
Q: Bagaimana Cara Mendaftar Menjadi Mahasiswa di Universitas Insan Cita Indonesia (UICI)? keyboard_arrow_right
Pendaftaran dilakukan secara online. Calon mahasiswa harus membuat akun pendaftaran mahasiswa baru di pmb.uici.ac.id, dan memilih jalur masuk. Membayar biaya pendaftaran kemudian memilih jurusan. Mengunggah seluruh dokumen yang disyaratkan. Kemudian mengikuti tes masuk.
-
Q: Apa Saja Dokumen dan Persyaratan Yang Dibutuhkan Pada Saat Melakukan Pendaftaran Mahasiswa Baru? keyboard_arrow_right
- Mengisi Formulir Pendaftaran
- Ijazah atau Surat Keterangan Lulus (SKL)
- Transkrip Nilai (tidak wajib)
- KTP / SIM / Akta Kelahiran / Kartu Keluarga (pilih salah satu)
- Pas foto terbaru 4x6 background warna polos (contoh; warna merah, biru, putih)
- Membayar Biaya Pendaftaran
-
Q: Kapan Saja Pendaftaran Mahasiswa Baru UICI? keyboard_arrow_right
Pendaftaran mahasiswa baru dibuka setiap semester atau dua kali setiap tahunnya.
-
Q: Program Studi Apa Saja Yang Dibuka UICI? keyboard_arrow_right
Pada tahun ini UICI membuka 7 program studi sarjana (S1), yaitu:
- Bisnis Digital (S.B.D.) Terakreditasi “Baik”
- Informatika (S.Kom.) Terakreditasi “Baik”
- Komunikasi Digital (S.I.Kom.) Terakreditasi “Baik”
- Sains Data (S.S.i.D.) Terakreditasi “Baik”
- Digital Neuropsikologi (S.Psi.) Proses Akreditasi
- Teknik Industri (S.T.) Proses Akreditasi
- Teknologi Industri Pertanian (S.T.P.I.) Proses Akreditasi
Dan kedepan akan membuka lebih banyak lagi program studi
-
Q: Profil UICI keyboard_arrow_right
Universitas Insan Cita Indonesia (UICI) adalah Kampus Digital Pertama dan
Terkemuka di Indonesia.
Website : uici.ac.id
UICI didirikan oleh Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) dan diresmikan
Presiden RI, Joko Widodo pada tanggal 15 Januari 2021.
UICI didukung oleh Tokoh-tokoh Nasional, Para Guru Besar, Doktor dan Cendekiawan Alumni HMI.
UICI secara bertahap mengembangkan integrasi inovasi teknologi seperti Digital Simulator, Artificial
intelligence, Block Chain, Virtual and Augmented Reality (VR-AR), Voice Recognition dan teknologi
maju lainnya menjadi sebuah Platform yang Fully Digital Base.
? UICI memberikan pelayanan kepada mahasiswa :
• for Anyone
• at Anywhere
• in Anytime
-
Q: Syarat Pendaftaran keyboard_arrow_right
Syarat pendaftaran juga sangat mudah, lo. Untuk jalur reguler kamu hanya perlu menyiapkan:
1. Mengisi Formulir Pendaftaran
2. Membayar Biaya Pendaftaran sebesar Rp. 50.000,-
3. Melengkapi Dokumen :
• Ijazah atau Surat Keterangan Lulus (SKL)
• Scan Transkrip Nilai SMA/SMK/MA/Sederajat
• KTP/SIM/Akta Kelahiran/Kartu Keluarga (pilih salah satu)
• Pas Foto Background Warna polos (ukuran 4x6 max. 100 kB dengan format file JPG/JPEG)
- Bukti pembayaran registrasi pendaftaran
4. Ujian Tes Potensi Akademik
-
Q: Jalur Yang Tersedia Apa Saja? keyboard_arrow_right
Pada PMB Batch 7 ada 3 (tiga) jalur yang tersedia, antara lain:
Jalur Reguler
Jalur Khusus Kerjasama
Jalur Prestasi/Afirmasi
-
Q: Informasi Terkait Jalur Umum keyboard_arrow_right
Jalur Reguler atau jalur umum adalah jalur yang tersedia untuk semua calon mahasiswa UICI tanpa ada batasan usia, tempat tinggal, kewarganegaraan, serta tahun lulusan SMA sederajat. Dengan nilai UKT sebesar Rp. 2.500.000,- per semester.
Syarat pendaftaran jalur ini adalah:
1. Mengisi Formulir Pendaftaran
2. Membayar Biaya Pendaftaran sebesar Rp. 50.000,-
3. Melengkapi Dokumen :
- Ijazah atau Surat Keterangan Lulus (SKL)
- Scan Transkrip Nilai SMA/SMK/MA/Sederajat
- KTP/SIM/Akta Kelahiran/Kartu Keluarga (pilih salah satu)
- Pas Foto Background Warna polos (ukuran 4x6 max. 100 kB dengan format file JPG/JPEG)
- Bukti pembayaran registrasi pendaftaran
4. Ujian Tes Potensi Akademik
-
Q: Informasi Terkait Jalur Kerjasama keyboard_arrow_right
Jalur khusus kerjasama adalah jalur yang dibuka untuk Lembaga/Organisasi/ Komunitas yang bekerjasama dengan UICI untuk mengirimkan dan atau memberikan beasiswa khusus kepada mahasiswa baru.
Untuk mendapat informasi mengenai jalur ini, ada beberapa Lembaga yang sudah bekerjasama dengan UICI untuk pengiriman mahasiswa, antara lain:
- Kesultanan Banjar
- Pemerintah Daerah Buton, Sulawesi Tenggara
- Pemerintah Provinsi Riau
- Pemerintah Daerah Maluku Tengah
- Pemerintah Daerah Kolaka Utara
- MW KAHMI Jaya
- MW KAHMI Jawa Barat
- MW KAHMI Jawa Tengah
- MW KAHMI Jawa Timur
- MD KAHMI Maluku Tengah
- Keluarga Besar Insan Cita
- Komunitas YAKUSA
- Perum BULOG
- Serikat Dagang seluruh Indonesia
- Bhakti Jaya Indonesia
-
Q: Informasi Terkait Jalur Prestasi dan Afirmasi keyboard_arrow_right
Jalur Prestasi adalah seleksi calon mahasiswa baru dengan mempertimbangkan pencapaian akademik, prestasi non-akademik, aktivitas dan potensi individu;
Jalur Afirmasi adalah seleksi calon mahasiswa baru dengan mempertimbangkan kondisi atau latar belakang sosio-ekonomi calon mahasiswa baru yang membutuhkan kebijakan khusus agar dapat mengakses peluang masuk UICI.
Informasi lengkap jalur ini please klik link berikut!
https://uici.ac.id/beasiswa/
- chevron_left
- 1
- 2
- chevron_right
Hubungi Kami